Lomba Desain Batik BKKBN 2020 “Cinta Batik Cinta Keluarga”

by -403 views
lomba-desain-batik-bkkbn
lomba-desain-batik-bkkbn

BKKBN bekerjasama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pusat BKKBN mengadakan lomba desain Batik Kencana dengan menggunakan Logo baru BKKBN yang dapat diikuti oleh seluruh masyarakat Indonesia. Lomba ini menyiapkan hadiah hingga puluhan juta rupiah bagi masing-masing pemenang I, II dan III.

“Lomba ini untuk mengembangkan usaha kerajinan batik oleh kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS). BKKBN memiliki tugas peningkatan akses dan peluang terhadap penerimaan informasi serta sumber daya ekonomi melalui usaha mikro keluarga dengan wadah kelompok UPPKS, yang mampu memberdayakan keluarga untuk dapat mandiri dalam berbagai usaha, salah satunya memproduksi batik,” kata Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo, Kamis.

Hasto mengatakan, Batik Indonesia telah dikenal luas oleh masyarakat dunia, batik menjadi warisan nusantara yang unik dan beragam karena setiap daerah memiliki ragam motif yang berbeda. Peninggalan nenek moyang bangsa Indonesia tersebut bahkan sudah dinobatkan oleh UNESCO sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi pada tanggal 2 Oktober 2009 yang diperingati sebagai Hari Batik Nasional.

“Lomba desain Batik Kencana ini merupakan sebagai bagian dari proses rebranding logo baru untuk identitas Instansi melalui media batik dan juga menjadi media promosi brand dan image baru BKKBN yaitu Menuju Cara Baru Untuk Generasi Baru,” katanya.

Ditambahkanya, hal itu sangat diharapkan agar seluruh anggota keluarga sebagai modal pembangunan mulai dari balita hingga lansia dapat terpapar program BanggaKencana, sehingga Indonesia maju dan berkualitas dapat terwujud.

“Apalagi Indonesia saat ini sedang menerapkan physical distancing sebagai dampak dari COVID-19 yang mengharuskan kita untuk bekerja di rumah, belajar di rumah, dan beribadah di rumah dengan waktu yang cukup lama,” katanya.

Menurutnya, lomba ini salah satunya dimaksudkan agar masyarakat tetap bisa menjaga kesehatan batin (mental) di tengah kepanikan dan menghilangkan kejenuhan dikala harus berdiam di rumah sekaligus bisa meraih hadiah.

“Kami menyediakan hadiah uang tunai bagi Juara I sebesar Rp. 25.000.000, Juara II sebesar Rp.15.000.000 dan Juara III sebesar Rp. 10.000.000. Untuk info selengkapnya dapat dilihat melalui Wesbite BKKBN www.bkkbn.go.id,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.